Menemukan Ide Kreatif

 On Monday, September 22, 2014  


Sebelum membuat blog ada satu lagi langkah yang sangat penting yaitu menemukan Ide untuk mengisi halaman demi halaman blog anda. Mengapa penting karena apalah artinya kita mempunyai blog yang banyak tapi tidak ada isinya atau ada isinya tapi asal-asalan. Otomatis otomatis dengan begitu tidak akan ada pengunjung yang datang atau menemukan blog kita.

Bagaimana cara menemukan ide? Ide untuk membuat blog sebenarnya banyak sekali, kalau bisa sebuah blog berisi suatu tema tertentu, meski tidak ada larangan satu blog berisi berbagai macam tema. Mengapa demikian karena untuk mempermudah mesin pencari mengindek blog kita dengan begitu blog kita akan lebih mudah ditemukan pengunjung. Ide sebuah blog bisa berupa pengalaman pribadi kita dengan kata lain sebagai catatan pribadi, bisa berupa tips atau trik untuk membuat atau mengerjakan sesuatu, bisa berupa penemuan-penemuan ilmiah, catatan resep dan lain-lain.

Yang terpenting dalam membuat isi blog, jangan sekali-kali mengcopy paste karya atau posting orang lain tanpak ijin karena itu melanggar hak privasi dan intelektual orang lain. Bolehlah mengcopy sebagian karya orang lain hanya berlaku sebagai referensi, bukan copy paste seutuhnya.


Menemukan Ide Kreatif 4.5 5 Unknown Monday, September 22, 2014 Sebelum membuat blog ada satu lagi langkah yang sangat penting yaitu menemukan Ide untuk mengisi halaman demi halaman blog anda. Meng...


No comments:

Post a Comment